Pasaman, - Yontarlat III/Elang Latsitarda Nusantara XLIII tahun 2023 melaksanakan upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila dengan khidmat di Bukit Tak Jadi kecamatan Bonjol Kabupaten Pasaman (01/06/2023).
Upacara pada hari ini mengusung tema, “Gotong Royong Membangun Peradaban dan Pertumbuhan Global”.
Selaku Inspektur Upacara Wakil Bupati Pasaman Sabar AS, S.Ag, M.Si. yg membacakan amanat Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono. Peringatan hari lahir Pancasila ini sangat relevan dengan tantangan dan situasi yang sedang dihadapi oleh segenap Bangsa Indonesia.
“Hal ini merupakan pengingat bagi kita semua betapa pentingnya semangat gotong royong untuk memajukan bangsa.
Sejarah telah mencatat dan membuktikan, kata Sabar AS, bahwa seluruh permasalahan yang dihadapi oleh bangsa dapat kita hadapi dan selesaikan jika segenap komponen bangsa saling bergotong-royong dan bersatu padu, ” kata Wabup Sabar AS.
“Peringatan ini merupakan momen untuk mengenang, menghormati, sekaligus menghargai perjuangan pendiri bangsa dalam merumuskan dasar negara Indonesia, ” tutupnya mengakhiri.
Ikut dalam kegiatan tersebut Danyontarlat III Elang Letkol Pnb. Ari Susiono, S.E, Camat kecamatan Bonjol Afnita, Uda Uni dan Geopark serta Taruna Latsitardanus.
Baca juga:
TASPEN Grup Bantu Korban Gempa Pasaman
|